Ini bukan tentang senja, tak sengaja kupotret beserta dua orang di kejauhan sana yang tengah bertukar tatapan mata.
Entah siapa dua manusia tersebut, akupun tak mau tau.
yang aku tau hanya dua orang yang berada di lingkaran kebahagiaan tanpa dera kesedihan di mata mereka.
mereka tak menyadari telah jatuh kedalam lensa kamera yang kubawa di tanganku ini bahkan melihat ke arahku pun mereka enggan.
yah, lambat laun kusadari bahwa ini bukan tentang senja, tetapi tentang dua insan yang sedang melewatkan senja menanti malam yang kan segera tiba.
tentang dua pasang mata yang saling bertukar pelangi dan saling menyapa hujan.
tanpa menghiraukan sekelilingnya yang seadanya adalah figuran di balik bingkai mereka.
ya,,,,, hanya mereka dan tentang mereka,
bukan senja itu.
No comments:
Post a Comment